Senin, 10 Desember 2012

Perbaiki Bad Sector Hard Disk dengan HDD Regenerator 2011

Sobat sudah tahu HDD Regenerator? Yap, Software ini digunakan untuk memperbaiki bad sector pada Harddisk. Cara kerja Software ini sbb: (diadopsi dari situs http://www.dposoft.net/#b_hddhid) 

Hampir 60% dari seluruh hard drive rusak dengan bad sector memiliki salah magnetisasi permukaan disk. Kami telah mengembangkan sebuah algoritma yang digunakan untuk memperbaiki kerusakan permukaan disk. Teknologi ini adalah perangkat keras independen, mendukung berbagai jenis hard drive dan perbaikan kerusakan yang bahkan Low Level Disk Format tidak dapat memperbaiki. Akibatnya, informasi yang sebelumnya tdk akan dikembalikan. Karena cara perbaikan yang dilakukan HDD Regenerator, informasi yang ada pada disk drive tidak akan terpengaruh!


HDD Regenerator juga dapat digunakan untuk memperpaiki "Delays" pada sector dengan cara meregenerasi sector-sector yang mengandung "Delays". HDD Regenerator tidak merubah struktur logis dari hard drive, untuk itu bad sector masih tetap terlihat oleh system meskipun sebenarna bad sector itu tidak ada karena sedah diperbaiki. untuk menghilangkan tanda bad sector tersebut, anda harus mempartisi ulang hard disk tersebut. Untuk HDD Regenerator 2011 versi iso boot cd, bisa anda unduh di sini. Passwordnya: mxyzptlk3#

Cara pakainya, gunakan HBCD Flash Disk yang sudah pernah kita buat di postingan yang lalu. Copy file HDDREG2011.iso (hasil ekstrak dari HDDREG2011.7z) ke folder "HBCD\Boot". 
Edit menu.lst yg ada di folder HBCD dengan notepad. Tambahkan line sebagai berikut: 

title HDD Regenerator 2011
--set-root /HBCD/Boot/HDDREG2011.iso
map --mem /HBCD/Boot/HDDREG2011.iso (hd32)
map --hook
root (hd32)
chainloader (hd32)


Simpan menu.lst, booting dengan flash disk, maka pilihan "HDD Regenerator 2011" akan muncul. Selamat merepair Hard Disk.

wasalam